nDalem Katimbulan...
Suatu ketika salah seorang kawan bertanya *melalui statusnya di FB tentang dimanakah nDalem Katimbulan itu? Cukup menggelitik karena jika dicari di google map pasti tidak akan ketemu, namun akan di dapatkan bila melalui Foursquare (salah tulis rak?) Hehehe... Apapun itu tak perlu kutuliskan tentang darimana asal muasal nama indah tadi. Subyektif jika aku mengatakan bahwa seringkali ada suatu rumah indah, bahkan megah, hanya sekedar menjadi rumah. Bagiku rumah lebih nyaman jika menjadi tempat tinggal, dimana di dalamnya jiwa dan raga serta doa dan harapan tinggal, saling menguatkan, dan mengisi. Bukan sok filosofis, namun itulah gambaran idealisme-ku tentang arti kata tempat tinggal. Bukan hanya sekedar rumah.. Salah satu warga nDalem Katimbulan adalah Vivi. Persahabatanku dengan Vivi kurang lebih 20 tahunan, bisa terbayang betapa kami saling mengetahui kebusukan dan juga keindahan masing- masing. Jangan dikira kami kompak karena kami tanpa berkonflik, justru kami saling mengkritis